PENERAPAN INTERNET OF THINGS (IoT) DALAM UPAYA PENINGKATAN PRODUKTIVITAS TANAMAN HIAS PADA GREENHOUSE DI DESA KAYU AMBON KECAMATAN LEMBANG KABUPATEN BANDUNG BARAT

    Sinung Suakanto, Seno Adi Putra, Syifa Nuurunnisa Wijaksana, Adi Raharjo,

Abstract

Kegiatan pengabdian masyarakat di Desa Kayu Ambon, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat mencoba mengembangkan teknologi Internet of Things (IoT) pada greenhouse dalam rangka untuk meningkatkan produktivitas tanaman hias. Teknologi ini mengintegrasikan sensor-sensor canggih dan sistem otomatisasi yang memonitor serta mengontrol parameter lingkungan seperti suhu, kelembaban, pencahayaan, dan kualitas tanah secara real-time. Data yang diperoleh dapat diakses melalui aplikasi seluler atau platform web, memungkinkan penyesuaian lingkungan tumbuh secara presisi. Hasil implementasi menunjukkan peningkatan efisiensi penggunaan sumber daya serta penciptaan kondisi optimal bagi pertumbuhan tanaman hias, yang pada akhirnya berkontribusi pada peningkatan produktivitas dan pengurangan dampak lingkungan negatif dari praktik pertanian konvensional. Kegiatan ini mendukung pertanian berkelanjutan dan mengoptimalkan pengelolaan sumber daya di wilayah tersebut.

Keywords: internet of things, greenhouse, tanaman hias, sensor tanaman, abdimas desa
Full Text:
Section
Teknologi Informasi dan Komunikasi